Februari 2020, pihak pusat Universitas Muhammadiyah Surakarta menetapkan hasil seleksi rekruetmen dosen baru yang diperuntukkan kepada progam studi Hukum Ekonomi Syariah, Fakultas Agama Islam.
3 Dosen tetap baru progam studi Hukum Ekonomi Syariah semuanya memiliki riwayat pendidikan tinggi dari luar negeri. Diantaranya adalah lulusan LIPA, dan lulusan INCEIF Malaysia. Menanggapi hasil rekruetmen tersebut, Kaprodi HES, Azhar Alam menyatakan bahwa ke depan progam studi Hukum Ekonomi Syariah UMS akan melakukan berbagai lompatan di tingkat internasional, hasil rekruetmen ini juga menjadi modal berharga untuk membuka kelas internasional progam studi hukum ekonomi syariah
Salah satu dosen tetap baru tersebut adalah Afif, beliau mengatakan ” Prodi HES merupakan prodi yang unik, perpaduan antara ilmu hukum dan ekonomi syariah. insyaAllah prodi HES UMS mengantarkan mahasiswa untuk memiliki pengetahuan yang luas dari segi hukum maupun wawasan ekonomi syariahnya.”
Lebih lanjut, dosen tetap jebolan INCEIF Malaysia tersebut menyampaikan
“Alhamdulillah, saya diterima bergabung menjadi keluarga besar HES UMS, insyaAllah bersama sama dengan Dosen lainya saya berniat untuk mengembangkan HES menjadi jurusan yang terdepan dalam bidang hukum ekonomi syariah, mengaktualisasikan kegiatan akademik dengan industri keuangan syariah yang sedang berkembang pesat di Indonesia.”
“Industri keuangan syariah membutuhkan sumberdaya yang kompeten tidak hanya dari aspek keuangan, namun juga dari sisi kepastian hukum. HES dalam hal ini menyiapkan lulusan terbaiknya untuk memiliki wawasan hukum bersama dengan keuangan syariah.”